Pada hari Jumat, 19 Juni 2020 Webinar Gizi Seri 2 kerjasama antara Prodi Gizi UNISA dengan Centre of Nutrition and Dietatics, UiTM Malaysia sukses dilaksanakan. Webinar seri kedua ini mengangkat topik “Nutrition Advice: Clinical Health Perspective during MCO COVID-19” yang mengupas tuntas seputar nutrition clinical selama masa pandemi COVID-19.
Materi
Webinar kedua ini merupakan serangkaian Webinar Gizi yang mengusung tema utama “
Health and Nutrition Priority during Covid-19 Pandemic”. Pada webinar kedua ini disampaikan oleh 3 orang pembicara yaitu Agil Dhiemitra Aulia Dewi, S.Gz., MPH (Kaprodi Gizi UNISA), Mazuin Kamarul Zaman (Lecturer of Centre for Nutrition and Dietatics Studies, UiTM), dan Nur Filzah Aliah (Dietitian, Ministry of Health Malaysia). Ketiga narasumber menyampaikan materi yang cukup menarik sehingga dapat diikuti oleh 1050 peserta dari awal hingga akhir acara. Jalannya acara dimoderatori oleh Anindhita Syahbi Syagata, S.Gz., MPH (Lecturer in Nutrition Study Program, UNISA).
Webinar ini terlaksana melalui webex dan live facebook Diet Care Centre UiTM. Peserta yang mengikuti kegiatan ini terdiri dari berbagai kalangan yaitu mahasiswa, praktisi, pengampu pendidikan, penyedia jasa makanan, dan masyarakat umum. Webinar ini masih akan dilanjutkan dengan 3 seri lainnya dengan topik yang tidak kalah menarik. [KK]